
FAJAR.CO.ID, JAKARTA – Pisang rebus merupakan jenis pisang yang dimasak dengan cara direbus dalam air panas hingga matang.
Pisang rebus mempertahankan banyak kandungan nutrisinya karena tidak menggunakan minyak dalam proses pembuatannya.
Biasanya, pisang yang digunakan untuk direbus ia jenis seperti pisang raja atau pisang kepok. Di berbagai negara, pisang rebus sering dihidangkan sebagai camilan sehat.
Karena mempertahankan nutrisinya, pisang rebus memiliki manfaat untuk kesehatan sebagai berikut:
- Sumber Energi
Pisang rebus mengandung karbohidrat kompleks yang dicerna lebih lambat oleh tubuh, sehingga memberikan energi yang berkelanjutan dan menjaga perut kenyang lebih lama. - Meningkatkan Kualitas Tidur
Pisang rebus mengandung magnesium yang membantu relaksasi otot dan saraf, serta meningkatkan kualitas tidur. Konsumsi pisang rebus sebelum tidur dapat membantu tidur lebih nyenyak. Sangat baik bagi Anda yang sering mengalami insomnia. - Kesehatan Pencernaan
Pisang rebus kaya akan serat, terutama serat pektin, yang membantu memperlancar sistem pencernaan dan mencegah sembelit. - Mendukung Penurunan Berat Badan
Pisang rebus rendah kalori dan tinggi serat, yang membantu merasa kenyang lebih lama dan mengurangi keinginan untuk makan camilan tidak sehat. Kombinasi ini sangat bermanfaat untuk mengontrol asupan kalori harian. - Sumber Vitamin dan Mineral
Pisang rebus mengandung berbagai vitamin dan mineral penting, seperti vitamin C, vitamin B6, dan mangan, yang mendukung berbagai fungsi tubuh, termasuk sistem kekebalan tubuh dan metabolisme energi.
(Besse Arma/Fajar)
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: