Said Didu: Semua Purnawirawan TNI Akan Berdiri di Belakang Prabowo, Jika Tanda-tanda Ini Terlihat

1 day ago 13
Said Didu

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Mantan Sekretaris Kementerian BUMN, Muhammad Said Didu, menyampaikan pandangannya mengenai arah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto.

Menurutnya, Prabowo memiliki peluang besar untuk memimpin Indonesia dengan benar, asalkan menunjukkan empat indikator penting dalam kepemimpinannya.

Pernyataan ini disampaikan Didu dalam acara Silaturahmi Purnawirawan TNI dengan Tokoh Masyarakat yang digelar oleh Forum Purnawirawan Prajurit TNI (FPP TNI) di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (17/4/2025) lalu.

"Kalau tanda-tanda ini terlihat, saya yakin semua prajurit dan mantan prajurit yang hadir di sini, yang tentunya memegang teguh Sapta Marga dan menggenggam erat sumpah prajurit, juga saya secara pribadi, akan berdiri di belakang Prabowo untuk mendukung pemerintahannya," ujar Didu, dikutip YouTube MANUSIA MERDEKA –MSD pad Sabtu (19/4/2025).

Said Didu kemudian merinci keempat tanda yang ia maksud diantaranya mengakhiri 'perselingkuhan' dengan Solo dan oligarki.

Menurutnya, kedekatan dengan kekuatan politik tertentu dan para oligarki justru berpotensi membahayakan negara.

    "Kalau perselingkuhan ini berlanjut, negara bisa masuk jurang," tegasnya.

    Kedua, serius memberantas korupsi dengan tindakan nyata, bukan hanya janji. Didu menilai pemberantasan korupsi selama ini belum menunjukkan hasil konkret.

      "Faktanya sekarang ini di lapangan janji memberantas korupsi tidak dikerjakan. Kasus Pertamina tenggelam. Saya tahu siapa yang menenggelamkan. Bahkan kasus PIK-2 tidak bisa diselesaikan. Penanganan pagar laut tidak tuntas, karena tidak menyentuh siapa otaknya," jelasnya.

      Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

      Read Entire Article
      Rakyat news| | | |