FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Hubungan antara Fujianti Utami dan Aisar Khaled kini menyisakan tanda tanya.
Perubahan sikap Aisar menjadi salah satu penyebabnya. Kini, influecer asal Malaysia itu tidak lagi menyebut-nyebut nama Fuji.
Padahal sebelumnya, dalam berbagai kesempatan Aisar selalu bersemangat menyebut nama anak Haji Faisal itu.
Sikapnya dinilai berubah sejak peringatan dari Fadly Faisal yang memperingatkan soal tidak ada yang boleh memanfaatkan adiknya lagi.
Sejak itu, Aisar sangat hati-hati, bahkan dia tidak pernah lagi menyebut nama Fuji di depan kamera.
Sementara itu, Fuji tampaknya tidak bisa apa-apa jika menyangkut soal kakak-kakanya.
Menjadi anak perempuan satu-satunya, Fuji pernah mengaku bahwa dirinya tidak bisa lepas dari kakak-kakanya.
“Aku gak bisa lepas dari abang aku sih kalau lagi dimana-mana. Bakal aku terus lehernya lah,” kara Fuji dalam podcast Densu dikutip Sabtu (28/12/2024).
Apalagi kepada Fadly Fuji merasa dirinya sangat terlindungi bersamanya. Mengingat umur keduanya juga tidak terlalu jauh.
“Dan aku ngerasa kalau sama Fadly atau Frans, lebih banyak Fadly sih mungkin karena secircle. Fadly tuh paling bisa ngelindungi aku,” jelasnya.
Tidak heran bila kesehariannya, Fuji selalu bersama dengan kakak ketiganya itu.
“Aku merasa paling save zone tuh ada di samping dia walaupun dia nyebelin kayak suka astagfirullahaladzim tapi yah gak apa-apalah,” pungkasnya. (Elva/Fajar)
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: