Vokalis Band Jadi Dirut PFN Tuai Kritikan, Ifan Seventeen: Saya Sadar Banyak Pertanyaan Muncul

6 hours ago 2
Ifan Seventeen / Instagram

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Pengangkatan vokalis banda menjadi Direktur Utama (Dirut) PT Produksi Film Negara (PFN) banjir kritikan dari netizen dan juga para pelaku industri perfilman.

Terkait hal itu, Ifan Seventeen akhirnya buka suara. Pendukung Prabowo Subianto itu mengaku siap mengabdi pada negara dengan jabatan baru yang kini dipegangnya.

"Saya, Riefian Fajarsyah, atau lebih dikenal sebagai Ifan Seventeen, dengan segala kerendahan hati, telah diberikan amanah besar untuk mengabdi kepada bangsa sebagai Direktur Utama PFN," ujar Ifan Seventeen di Instagram.

Dia pun melihat banyaknya kritikan bermunculan dari aktor, sineas, hingga penulis naskah atas keterpilihannya sebagai Dirut PFN yang tidak sesuai dengan rekam jejaknya yang selama ini dikenal publik luas sebagai seorang musisi.

"Saya sadar bahwa banyak pertanyaan muncul dari berbagai kalangan tentang bagaimana seorang yang berasal dari dunia musik kini memegang tanggung jawab tertinggi di sebuah institusi perfilman milik negara," katanya.

Menurut Ifan Seventeen, terpilihnya sebagai Dirut PFN menjadi momen di mana pemerintah akan memberikan perhatian besar ke dunia perfilman di Tanah Air.

"PFN bukan sekadar tentang siapa yang memimpinnya, melainkan tentang bagaimana industri perfilman dan konten di indonesia kini mulai menjadi salah satu fokus utama pemerintah dalam upaya membangun sumber daya manusia kreatif, inovatif, berdaya saing tinggi hingga ke level internasional," ujarnya.

"Saat ini momentum kebangkitan, melangkah maju penuh keyakinan; film, konten, karya audiovisual menjadi salah satu senjata terkuat membangun karakter identitas bangsa sekaligus menjadi credential asset. Semoga PFN menjadi rumah besar bagi para sineas, kreator konten, pekerja industri kreatif di indonesia," tandas Ifan Seventeen. (jpg)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |