Batalkan Kurangi Jam Operasional Setelah Kepala Perpusnas Ditelepon Langsung Seskab Teddy

3 hours ago 3
Mayor Teddy Indra Wijaya (kedua kanan) memberikan hormat kepada Presiden Prabowo Subianto saat pengumuman jajaran menteri Kabinet Merah Putih di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (20/10/2024). Mayor Teddy Indra Wijaya diangkat sebagai Sekretaris Kabinet menggantikan Pramono Anung. (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/app/Spt/pri) Mayor Teddy Indra Wijaya (kedua kanan) memberikan hormat kepada Presiden Prabowo Subianto saat pengumuman jajaran menteri Kabinet Merah Putih di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (20/10/2024). Mayor Teddy Indra Wijaya diangkat sebagai Sekretaris Kabinet menggantikan Pramono Anung. (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/app/Spt/pri)

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Perpustakaan Nasional (Perpusnas) Republik Indonesia dipastikan buka seperti biasa, termasuk pada akhir pekan setelah sebelumnya diumumkan adanya rencana menutup jam operasional pada Hari Minggu. Bahkan jam operasional layanan Perpusnas juga sempat diubah akibat kebijakan efisiensi anggaran.

Kepala Perpusnas E. Aminudin Aziz mengatakan pihaknya mendapat arahan langsung dari Istana melalui Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya agar Perpusnas menganulir pengumuman perubahan jadwal layanan operasional tersebut dan kembali mengikuti jadwal layanan seperti sebelumnya.

"Iya saya ada komunikasi dengan Seskab Mayor Teddy (terkait pengumuman perubahan jadwal layanan operasional)," kata Aminudin Aziz saat dikonfirmasi, Selasa (11/2/2025).

Sebelumnya Perpusnas menuai kritikan publik karena munculnya kebijakan penutupan layanan pada hari Minggu.

Banyak kalangan menilai bahwa operasional Perpusnas di hari Minggu sangat penting bagi para pelajar yang tidak memiliki kesempatan untuk berkunjung di hari kerja karena harus mengikuti kegiatan sekolah.

Publik berharap Perpusnas seharusnya tetap membuka layanan pada hari Minggu agar akses terhadap bahan bacaan dan fasilitas perpustakaan tetap tersedia bagi masyarakat luas, terutama bagi pelajar dan pekerja yang hanya memiliki waktu luang di akhir pekan.

Melalui akun Instagram resminya perpusnas.go.id. Perpustakaan Nasional menyampaikan bahwa layanan kunjungan pada hari Minggu tetap berjalan, serta jam operasional akan kembali seperti semula.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |