Aplikasi Byond dan ATM Bank BSI Bermasalah, Nasabah Mengeluh Tak Bisa Akses Tabungan

2 months ago 64
Tangkapan layar Aplikasi BYOND Bank BSI bermasalah tidak bisa diakses nasabah

FAJAR.CO.ID -- Aplikasi Byond dan layanan ATM milik Bank Syariah Indonesia (BSI) sudah dua hari bermasalah. Sejak Minggu (9/2/2025), nasabah mengeluh tidak bisa mengakses tabungannya.

Hingga Senin (10/2/2025) pukul 17.05 WIB, aplikasi Byond Bank BSI tidak bisa dibuka. Ketika nasabah atau pengguna aplikasi mencoba log in, hanya tertulis notifikasi yang menyebutkan aplikasi tersebut sedang dalam pemeliharaan sistem.

Kekecewaan nasabah yang tidak bisa mengakses layanan Byond milik Bank BSI juga diungkapkan di sejumlah platform media sosial. Pengguna media sosial X misalnya, mengeluhkan layanan aplikasi Byond yang tidak bisa diakses alias error.

"Sampai sekarang masih error byond by bsi @bankbsi_id kecewa berat,” tulis pemilik akun X @@and

“Udah lah byond error ditambah banyak akun fake nyamar jd bsi makin emosi aku,” ujar @musa*

Nasabah Bank BSI di Kota Lhokseumawe, Provinsi Aceh, mengeluhkan gangguan layanan Bank Syariah Indonesia (BSI) sejak dua hari terakhir.

Bukan hanya superapp Byond saja yang tidak bisa diakses.
Nasabah juga tidak dapat menggunakan Anjungan Tunai Mandiri (ATM) untuk bertransaksi, seperti menarik atau transfer uang.

Gangguan pada layanan Bank BSI ini terbilang berat, karena bank pelat merah ini menjadi bank utama di Aceh. Banyak dampak yang dialami masyarakat di Aceh akibat tidak bisa bertransaksi keuangan seperti menarik uang atau transfer antarbank.

Salah satu nasabah yang enggan disebutkan namanya mengatakan bahwa ia masih bersabar menunggu perbaikan, namun hingga Senin pagi aplikasi tersebut masih belum dapat digunakan.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |