Cuma Teman dengan Fuji, ini Sosok Rania Wanita asal Malaysia yang Dikejar Jaden Bahtera

1 month ago 19
Potret Puteri Rania selebgram Malaysia dan Jaden Bahtera (TikTok.com/skibididulll77)

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Kedekatan dua influencer asal Indonesia dan Malaysia saat ini menjadi kabar hangat di media sosial.

Sebelumnya, sudah ada nama Aisar Khaled dan Fuji yang sampai saat ini masih terus menjadi pusat perhatian.

Kini giliran pria asal Indonesia, Jaden Bahtera dan wanita asal Malaysia, Puteri Rania yang dikabarkan dekat.

Jaden Bahtera pun beberapa waktu lalu juga sempat dijodoh-jodohkan oleh para netizen dengan Fuji.

Tak mau menimbulkan spekulasi yang bermacam-macam, Jaden pun bicara ke publik terkait hubunganya dengan adik Fadly Faisal itu.

“Gue sama Fuji emang udah temenan tapi gak pernah foto aja karena gue tuh takut karena Fuji kan naik banget namanya,” katanya dalam YouTube Celloz dikutip pada Jumat (27/12/2024).

Saat ini, Jaden pun dikabarkan tengah berusaha mendekati gadis melayu asal Malaysia.

Jaden Bahtera dikabarkan tengah berusaha mendekati salah satu atlet bela diri asal Malaysia.

Jagad sosial media TikTok dihebohkan setelah kedekatan Jaden dengan salah satu wanita cantik asal Malaysia, Puteri Rania.

Puteri Rania sendiri bukan wanita asal Malaysia biasa. Ia merupakan salah satu atlet berprestasi di cabang olahraga bela diri, Muay Thai.

Sejak terjun di dunia tarung itu, wanita yang akrab disapa Rania ini sudah bertandingan selama 50 pertandingan di kelas amatir sejak masih bersekolah di tahun 2017 silam.

Saat ini banyak bertebaran klip-klip Jaden dan Rania saat melakukan siaran langsung bersama di Media Sosial TikTok.

Diunggahan terbarunya, Jaden bahkan sudah ada dibandara dan siap untuk terbang ke Malaysia.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |