Profil Kim Sae Ron, Aktris Korea yang Meninggal Dunia di Usia 24 Tahun

3 weeks ago 21
Kim Sae Ron

FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Industri hiburan Korea Selatan tengah berduka atas kepergian Kim Sae Ron. Aktris yang dikenal lewat perannya di drama Bloodhounds ini ditemukan meninggal dunia di rumahnya di Seongdong-gu, Seoul, pada Minggu (16/2/2025).

Menurut laporan Korea Times, jenazah Kim Sae Ron ditemukan oleh seorang teman yang berencana menemuinya. Temuan ini segera dilaporkan ke pihak kepolisian sekitar pukul 16.50 waktu setempat.

Hingga kini, polisi masih menyelidiki penyebab kematian sang aktris dan belum menemukan indikasi mencurigakan.

Kim Sae Ron memulai karier aktingnya sejak kecil. Lahir pada 31 Juli 2000, ia pertama kali tampil dalam film A Brand New Life pada 2009 saat usianya baru menginjak 9 tahun.

Namanya semakin dikenal setelah membintangi film The Man from Nowhere (2010) dan The Neighbor (2012). Sejumlah drama populer juga pernah dibintanginya, seperti Secret Healer, I Miss You, dan Nobody Knows.

Drama terakhir yang dibintanginya adalah Bloodhounds yang dirilis pada 2023, di mana ia beradu akting dengan Woo Do Hwan dan Lee Sang Yi. Namun, kariernya sempat terhenti setelah insiden mengemudi dalam keadaan mabuk pada Mei 2022, yang berujung pada denda 20 juta won pada April 2023.

Di media sosial, Kim Sae Ron memiliki 3,6 juta pengikut di Instagram dengan akun @ron_sae. Unggahan terakhirnya di platform tersebut adalah potret dirinya yang dibagikan pada Januari 2025.

Profil Singkat Kim Sae Ron:
• Nama Lengkap: Kim Sae Ron
• Tempat, Tanggal Lahir: Seoul, 31 Juli 2000
• Tinggi Badan: 167 cm
• Profesi: Aktris
• Instagram: @ron_sae
(Wahyuni/Fajar)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |