Blak-blakan! Jenderal Maruli Simanjuntak Sampaikan Imbauan Penting kepada Prajurit TNI AD

9 hours ago 4
Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak menekankan pentingnya menjalani kehidupan sebagai prajurit dengan iman dan rasa syukur.

Salah satu caranya dengan bekerja sebaik mungkin sebagai wujud pengabdian kepada bangsa, negara, dan masyarakat.

“Bagaimana kita mengimplementasikan kehidupan kita sebagai prajurit agar sejalan dengan ajaran agama. Antara amal dan bersyukur, jalani sesuai keyakinan masing-masing. Banggalah menjadi prajurit TNI AD,” kata Jenderal Maruli dalam keterangannya, dikutip pada Jumat (14/3/2025).

Kasad juga mengingatkan agar prajurit jangan sampai terlibat dalam pelanggaran hukum, termasuk tindakan ilegal maupun menjadi backing dari kegiatan yang melanggar hukum.

Selain memberikan pengarahan, Kasad juga membuka kesempatan bagi prajurit dan PNS untuk menyampaikan aspirasinya, terutama terkait pengembangan organisasi di satuan Kodim.

Kasad juga melakukan video conference dengan para pelaku ketahanan pangan di wilayah Kodam II/Sriwijaya.

Ia menekankan bahwa program ketahanan pangan menjadi prioritas sesuai arahan Presiden Prabowo Subianto demi kesejahteraan masyarakat.

Sebelumnya, Jenderal TNI Maruli Simanjuntak disorot usai menanggapi revisi UU TNI yang sedang dibahas DPR. Termasuk merespons terkait polemik diberikannya kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi kepada Sekretaris Kabinet Letkol Inf Teddy Indra Wijaya.

Kasad meminta agar status prajurit TNI aktif yang menduduki jabatan di kementerian maupun lembaga negara jangan dijadikan sebagai polemik. Ia menegaskan TNI akan selalu patuh pada keputusan negara dan mengikuti aturan yang berlaku.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |