
FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Pakar telematika Roy Suryo membuat pernyataan kritis saat hadir dalam podcast Abraham Samad Speak Up.
Ia secara blak-blakan mengomentari perilaku mantan Presiden Jokowi setelah tak lagi menjabat.
Terrmasuk dugaan persiapan Gibran Rakabuming Raka untuk merebut kekuasaan dari Prabowo Subianto.
"Sebenarnya tidak salah (Jokowi mempersiapkan Gibran untuk merebut kekuasaan dari Prabowo), bahkan menurut saya jauh dari post power syndrome," ujar Roy dikutip pada Selasa (4/2/2025).
Ia menilai bahwa sikap Jokowi setelah lengser justru menunjukkan keinginan untuk terus tampil di depan publik.
"Karena kelakuannya memang agak jauh setelah tidak menjabat," ucapnya.
Tak hanya itu, Roy juga menyebut Jokowi sebagai sosok yang selalu ingin berada dalam sorotan kamera.
"Kalau istilahnya anak-anak sekarang masih banci. Banci kamera dia," tukasnya.
Menurutnya, Jokowi memiliki tim khusus yang memastikan semua kegiatannya terekam dengan baik.
"Jadi dia gak bisa hidup kalau gak dikelilingi kamera. Dia berusaha tampil terus. Kan dia punya tim yang selalu melekat dan mengikuti kegiatan dia," Roy menuturkan.
Ia mencontohkan sebuah video di mana Jokowi terlihat membuka pintu untuk seorang ibu yang datang ke rumahnya di Solo.
"Orang bilang bagus yah, natural, ah gak juga itu kan pernah di rumah dia di solo ada adegan seolah-olah ada ibu datang ke rumahnya, kemudian yang buka Jokowi," imbuhnya.
Lebih lanjut, ia menyoroti detail teknis dalam video tersebut yang menurutnya menunjukkan adanya rekayasa.
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: