
FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh mengumumkan dirinya bakal hengkang di akhir musim ini.
Setelah perjalanan panjang karier di Eropa lebih tepatnya di Belgia, Sandy Walsh tampaknya bakal mencari pelabuhan terbaru.
Kabar menyebut pemain berdarah Indonesia-Belanda itu bakal hijrah ke Asia.
Tim asal Jepang, Yokohama F Marinos menjadi tim yang mengincar servis pemain Timnas Indonesia itu.
Walsh saat ini masih memperkuat klub Belgia KV Mechelen yang bermain di Liga Pro Belgia.
Ia masih terikat kontrak setidaknya hingga berakhir musim panas nanti, tapi Walsh memutuskan untuk mengakhirinya lebih cepat.
Berdasarkan laporan dari jurnalis asal Belgia Jonas van de Veire, Walsh akan berseragam Yokohama Marinos.
Walsh sudah meninggalkan Belgia untuk terbang ke Jepang dan merampungkan kepindahannya.
Tak tanggung-tanggung, Sandy Walsh disebutkan bakal segera diperkenalkan tim barunya itu minggu ini.
"Sandy Walsh selangkah lagi gabung klub top Jepang Yokohama F Marino, semua pihak saat ini sedang merampungkan kepindahannya. Kesepakatan akan tercapai hari Sabtu," ujar De Veire di akun X-nya.
Di unggahan lainnya, sang jurnalis bahkan terlihat mengantar sang pemain sampai ke bandara.
Kepindahan Walsh ini juga diperkuat istri Walsh, Aislinn Konig, yang mengikuti akun instagram Yokohama Marinos.
Yokohama Marinos akan jadi klub pertama Walsh di luar Eropa.
Selama ini lulusan akademi Anderlecht itu selalu bermain di Liga Belgia bersama Zulte Waregem, KRC Genk, dan KV Mechelen. (Erfyansyah/fajar)
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: