Imbas Permasalahan Gaji Sampai Mundurnya Bernardo Tavares, CEO PSM Makassar Didesak Mundur

1 month ago 31
CEO PSM Makassar Sadikin Aksa (kiri)

FAJAR.CO.ID,MAKASSAR -- Guncangan hebat kini dirasakan Manajemen PSM Makassar usai mundurnya pelatih Bernardo Tavares.

Manajemen PSM Makassar dapat sorotan tajam usai sang pelatih mundur dengan mengungkap alasan dirinya memilih untuk pergi.

Bernardo Tavares mengaku harus mundur dari pelatih PSM Makassar karena permasalah gaji yang dihadapinya.

Gajinya berbulan-bulan tertunggak. Hal ini pun mendapat sorotan nasional, lantaran PSM menjadi satu-satunya klub saat ini yang ditinggalkan pelatih karena problem gaji.

Kini desakan meminta CEO Utama PSM Makassar untuk mundur datang dari para suporter.

CEO PSM Makassar di media sosial Instagramnya banyak mendapat kritikkan dan komentar dengan memintanya untuk mundur.

“WEH MUNDURKO,” tulis komentar suporter.

“Mundur pak mundur tau diri,” balas suporter lainnya.

“Out saja,” balas lainnya.

Permasalahan finansial khususnya gaji memang sudah berulang kali terjadi di PSM Makassar.

Dan karena mungkin sudah merasa jenuh dan muak dengan masalah ini, para suporter menyuarakan suara agar mundurnya sang CEO.

Sementara itu, Moh ibnu Deputi Infokom dari The Macz Man menyebut PR besar ada di manajemen sebelum menunjuk pelatih baru.

PR besar yang dimaksud adalah masalah finansial yang terlebih dahulu dan menurut penting untuk diselesaikan.

Ia pun berharap agar permasalahan ini bisa lebih dulu selesai sebelum nantinya menunjuk pelatih baru.

“Tapi sebelum itu semoga segala permasalahan di pihak manajemen bisa terselesaikan terlebih dahulu,” katanya kepada Fajar.co.id, Jumat (3/10/2025).

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |