Prabowo Gagas Sekolah Rakyat, Gun Romli PDIP: Mengapa Tidak Perbaiki Saja Kualitas Sekolah yang Ada

1 month ago 31
Guntur Romli / YouTube Cokro TV

FAJAR.CO.ID,JAKARTA — Presiden Prabowo Subianto menggagas sekolah rakyat. Gagasan itu menuai kritik.

Salah satunya dari kader PDIP, Guntur Romli. Ia menanyakan proyek tersebut.

“Tidak ada alasan tidak mampu tidak sekolah. "Sekolah Rakyat" ini proyek apa lagi?” kata pria yang karib disapa Gun Romli itu, dikutip dari unggahannya di X, Selasa (14/3/2025).

Ia heran kenapa tidak sekolah yang ada saja diperbaiki. Apalagi pendidikan sudah gratis.

“Mengapa tidak perbaiki saja kualitas sekolah-sekolah yang ada, kalau kurang, bangun & tambahin. Dan bukannya pendidikan juga sudah gratis?” ujarnya.

Presiden Prabowo pada hari ini diketahui memimpin rapat terbatas yang salah satunya membahas mengenai program sekolah rakyat yang dijadwalkan mulai berjalan pada tahun ajaran 2025–2026.

Rapat itu di antaranya membahas lokasi-lokasi sekolah, kurikulum, sarana dan prasarana, serta mekanisme penerimaan siswa.

Dikutip Antara, Menteri Sosial Saifullah Yusuf melaporkan kepada Presiden Prabowo Subianto mengenai 53 lokasi di sejumlah daerah yang siap menyelenggarakan program sekolah rakyat.

Walaupun demikian, Gus Ipul, sapaan akrab Saifullah Yusuf, mengatakan jumlah itu dapat terus bertambah karena kementerian akan terus berkoordinasi dalam waktu dua hingga tiga hari ke depan.

"Kami melaporkan per hari ini sudah ada lebih dari 50 lokasi, 53 lokasi tepatnya, yang siap untuk menyelenggarakan sekolah rakyat ini. Namun demikian, data terus berkembang karena dua tiga hari ke depan, kami akan koordinasi dengan gubernur, dengan bupati, dengan wali kota, di mana persiapan-persiapan yang kami lakukan itu paralel," kata Mensos kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |