
FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Verrell Bramasta jawab kabar dirinya yang sering dijodoh-jodohkan dengan selebgram Fujianti Utami alias Fuji.
Menurut Verrell wajar jika netizen menjodohkan dengan setiap wanita yang tampil bersama dengannya.
Mengingat profesinya sebagai publik figur yang memang mengharuskannya berinteraksi dengan banyak orang.
“Itu tuh pasti kayak di jodohin sepertinya emang entertainment begitu ya, lagi sama siapa di dekat jodohin,” kata Verrell dikutip @singgelmom084, Selasa (4/3/2025).
Baginya asalkan hubungan tersebut ke arah yang positif dan membangun, tidak masalah baginya bila menjadi bahan perjodohan netizen.
Verrell kembali mengingat saat kontennya bersama Fuji yang berkunjung ke DPR mendapat respon baik dari netizen apalagi dari kalangan gen z.
“Cuman ya kalau saya pada prinsipnya yang baik-baik di Aminin lah toh kan ini positif kayak kemarin konten yang kemarin meskipun banyak pro dan kontra,” jelasnya.
Verrell merasa bangga bisa meng influence khalayak soal bagaimana sistem kerja parlemen terutama DPR.
“Tapi ternyata lebih banyak pro nya gitu banyak anak-anak muda yang aware dengan parlemen Indonesia,” imbuhnya.
Baginya, konten edukasi yang dibawakannya bersama Fuji memberikan manfaat dan dampak positif.
“Banyak yang tahu di DPR itu ada apa saja kerja nya ngapain aja jadi menurut saya lebih banyak manfaat nya,” pungkasnya. (Elva/Fajar).
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: