Ahmed Al Kaf tak Masuk Daftar Wasit Piala Dunia Antarklub 2025, Oman Protes Keras

4 hours ago 2
Wasit Ahmed Al-Kaf

FAJAR.CO.ID,JAKARTA -- Salah satu wasit yang sempat mendapatkan banyak sorotan tajam, Ahmed Al Kaf kembali mendapatkan kabar kurang mengenakan.

Wasit asal Oman itu dikabarkan tidak masuk dalam perangkat pertandingan yang akan memimpin laga-laga di ajang Piala Dunia Antarklub 2025.

Sebelumnya, FIFA sudah merilis daftar perangkat pertandingan yang akan bertugas di Piala Dunia Antarklub 2025 pada Juni 2025.

Adapun untuk 117 wasit terpilih dalam gelaran tersebut, meliputi 35 wasit, 58 asisten wasit, serta 24 petugas Video Assistant Referee (VAR).

Terkait pemilihan ini, Ketua Komite wasit FIFA, Pierlugi Carolina menyebut pemilihan wasit ditentukan dengan standar tinggi.

"Kami berangkat dari performa berstandar tinggi yang ditunjukkan selama turnamen FIFA terakhir. Jadi standarnya lebih bagus dan ketika standarnya sudah lebih tinggi, lebih sulit untuk mempertahankan standar," kata Collina dalam laman resmi FIFA.

Dari Konfederasi Asia (AFC) ada 4 wasit utama, 4 asisten wasit, dan 3 petugas VAR. Tidak ada nama wasit asal Oman, Ahmed Al Kaf, dalam daftar tersebut.

Tidak adanya nama Ahmed Al Kaf membuat Federasi sepakbola Oman melontarkan protes ke FIFA.

Asosiasi Sepakbola Oman (Oman FA) memprotes absennya Ahmed Al Kaf dalam daftar perangkat pertandingan Piala Dunia Antarklub 2025.

Dalam protesnya itu, Oman FA menyebut Ahmed Al Kaf punya kapabilitas memimpin pertandingan level dunia.

"Asosiasi Sepakbola Oman mengecam keras dikeluarkannya tim wasit internasional Oman, yang dipimpin wasit Ahmed Al-Kaf, dari daftar wasit untuk Piala Dunia Antarklub FIFA," begitu isi pernyataan resmi Oman FA.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |