Selvi Ananda: Kita Harus Belajar Teknologi dari Gen Z

4 hours ago 3
Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda (Foto Instagram)

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Dalam momentum peringatan Hari Kartini, Selvi Ananda, istri Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, menyampaikan pandangannya mengenai peran penting generasi Z dalam membentuk masa depan bangsa.

Berbicara dalam acara peringatan tersebut, Selvi menyebut bahwa generasi muda, khususnya Gen Z, bukan hanya calon penerus bangsa, tetapi juga sumber pembelajaran bagi generasi yang lebih senior.

"Ini perwakilan dari Gen Z ini yang nanti akan menjadi generasi penerus bangsa," ujar Selvi, Senin (21/4/2025).

Ia menambahkan, meskipun generasi yang lebih tua kerap menjadi pembimbing, mereka juga dapat menyerap banyak hal dari cara berpikir dan keahlian anak muda zaman sekarang.

"Kita yang senior-senior ini bukan berarti harus selalu mengajarkan kepada Gen Z, tapi kita juga bisa belajar dari mereka. Kita bisa belajar dari Gen Z ini bagaimana kita bisa menggunakan teknologi," ucapnya.

Menurutnya, karakter Gen Z yang kritis dan adaptif terhadap perubahan patut diapresiasi dan dijadikan inspirasi.

"Untuk kedepannya, generasi Gen Z ini sangat kritis, jadi kita juga bisa belajar dari generasi muda," lanjutnya.

Menantu mantan Presiden Jokowi itu kemudian berharap Gen Z akan berperan besar dalam mewujudkan visi besar Indonesia di masa mendatang.

"Semoga kedepannya generasi ini akan menjadi generasi penerus bangsa untuk menciptakan menuju Indonesia Emas 2045," kuncinya.

Untuk diketahui, setiap 21 April, bangsa Indonesia memperingati Hari Kartini sebagai bentuk penghormatan terhadap perjuangan R.A. Kartini dalam memperjuangkan kesetaraan hak dan pendidikan bagi kaum perempuan.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |