Banjir di Jabodetabek, Eks Jubir Gus Dur Sebut Gara-gara Proyek Era Jokowi: Kini Rakyat Rasakan Dampak

1 month ago 56
mantan Juru Bicara (Jubir) Presiden Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Adhie M Massardi

FAJAR.CO.ID,JAKARTA — Eks Juru Bicara (Jubir) Presiden Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Adhie Massardi angkat suara terkait banjir Bogor. Ia menyebut karena proyek era Jokowi.

“10 TAHUN kuasa rezim oplosan Widodo lakukan proyek ugalugalan nyaris tanpa AMDAL,” kata Adhie dikutip dari unggahannya di X, Rabu (5/3/2025).

Hal tersebut, kata dia berdampak pada kerusakan lingkungan. Sehingga terjadi banjir.

“Kini rakyat rasakan dampak kerusakan lingkungan yang parah. Banjir!” ujarnya.

Bukan hanya itu, proyek tersebut menurutnya membuat APBN kekeringan. Sehingga kembali berdampak pada rakyat.

“Penggunaan anggaran yang ugal-ugalan bikin APBN kekeringan. Rakyat lagi yang kena dampaknya. Kemiskinan!” ucapnya.

“Why pelaku aman-aman saja?” tambahnya.

Sebelumnya, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mendapat informasi bahwa puluhan rumah rusak pasca banjir bandang menerjang beberapa titik di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Minggu (2/3).

Mereka memastikan, Pemerintah Pusat melalui BNPB akan turun tangan untuk membantu perbaikan rumah-rumah rusak tersebut. 

Berdasar data yang diterima oleh Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto, sejauh ini ada 24 rumah rusak ringan, satu rumah rusak sedang, dan 16 rumah rusak berat. Sehingga totalnya mencapai 41 rumah.

Suharyanto memastikan, Pemerintah Kabupaten Bogor bersama BNPB akan mendukung pemulihan kondisi darurat menuju rehabilitasi dan rekonstruksi, khususnya bagi korban yang rumahnya rusak akibat banjir bandang. 

”Yang rumahnya rusak, baik ringan, sedang, dan berat itupun akan diberikan bantuan oleh pemerintah,” kata Suharyanto pada Selasa (4/3). 

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |