
FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Anas Urbaningrum memberi saran ke Presiden Prabowo Subianto.
Saran tersebut meminta Presiden Prabowo untuk melakukan efisiensi anggaran BUMN.
Alasan kuatnya Anas Urbaningrum meminta hal ini terkait gaji Direksi BUMN yang memiliki nilai fantastis.
Efisiensi ke Kementerian BUMN menurutnya bisa membuat penghematan dengan angka yang sanga besarz
“Perlu Efisiensi BUMN.
Saran untuk Presiden @prabowo :
Salah satu yang perlu diminta efisiensi adalah BUMN. Berdasarkan informasi, ada beberapa BUMN yang gaji Direksi dan Komisarisnya bermilyar-milyar perbulan. Belum lagi tantiem,” tulis Anas dicuitan akun X pribadinya dikutip Senin (3/3/2025).
“Jika ditempuh jalan efisiensi —gaji dan tantiem— bisa hemat ratusan milyar pertahun. Mungkin menyentuh trilyun. Dan ini bukan sekadar tentang angka, melainkan juga menyangkut tradisi baru manajemen BUMN yang lebih sehat dan berkomitmen,” ujarnya.
Untuk Menteri Erick Thohir, ia menyebut langkah yang diambil untuk bersih-bersih di Kementerian dinilai sudah sangat baik.
“Menteri @erickthohir bagus sekali jika segera berinisiatif menata ulang urusan pergajian dan perbonusan. Tentu berkoordinasi dengan kementerian terkait, termasuk konsolidasi aturan. Artinya menyelaraskan dengan kebijakan efisiensi yang dijalankan Pemerintah,” tuturnya.
“Ini adalah salah satu cara untuk membangun budaya efisiensi.
Soal ada yang setuju atau tidak, itu hal yang lain. Insyaallah hal baik ini dukungannya jauh lebih besar, lebih luas.
Monggo, bisa!,” tambahnya.
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: