Geng Motor Berulah Lagi, Polisi Muda Jadi Sasaran Pembusuran di Makassar

1 month ago 30
Ilustrasi

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Seorang anggota polisi berinisial Bripda MRH (21) menjadi korban serangan kelompok geng motor di Makassar pada Sabtu (1/3/2025) pagi.

Insiden terjadi saat korban sedang berkendara bersama beberapa rekannya usai menunaikan salat subuh. 

Peristiwa tersebut berlangsung di Jalan Pelita, Kecamatan Panakkukang.

Saat melintas, Bripda MRH dan rombongan berpapasan dengan kelompok orang tak dikenal (OTK) yang menggunakan sepeda motor.

Tanpa alasan yang jelas, kelompok tersebut menyerang korban dengan busur panah hingga mengenai lengan kanannya. 

Akibat luka yang cukup serius, Bripda MRH segera dilarikan ke RS Bhayangkara Makassar untuk mendapatkan perawatan medis.

Tim dokter kemudian melakukan operasi guna mengeluarkan anak panah yang tertancap di lengannya. 

Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Arya Perdana, membenarkan adanya serangan terhadap Bripda MRH. Namun, pihaknya masih menyelidiki lebih lanjut motif di balik penyerangan tersebut. 

"Benar, kejadiannya sekitar pukul 06.45 WITA. Ada sekelompok pemuda naik motor yang tiba-tiba melepas busur ke arah korban tanpa sebab yang jelas," ujar Arya kepada awak media, Minggu (2/3/2025).

Saat ini, tim dari Satreskrim Polrestabes Makassar sedang melakukan pencarian terhadap para pelaku yang diduga merupakan bagian dari geng motor.

Sementara itu, Propam Polres Pelabuhan Makassar disebut juga melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait keberadaan Bripda MRH di lokasi kejadian. 

"Kalau untuk pelaku pembusuran kita masih cari karena kan di wilayah Polrestabes. Tapi terkait kenapa anggota itu pagi-pagi naik motor sama teman-temannya dan terus ketemu kelompok lain, pendalamannya sama Propam Polres Pelabuhan," tandasnya.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |