Heru Subagia Bilang Gibran dan Prabowo Sepaket, Dian Sandi PSI: Tidak Ada Pemakzulan

5 hours ago 4
Wapres Gibran Rakabuming Raka dan Kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Dian Sandi Utama

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Dian Sandi Utama, sangat meyakini bahwa pemakzulan terhadap Wakil Presiden, Gibran Rakabuming Raka, tidak akan pernah terjadi.

Hal ini diungkapkan Dian dengan merespons pernyataan Ketua Kagama Cirebon Raya, Heru Subagia yang menegaskan bahwa antara Gibran dan Prabowo Subianto merupakan satu paket.

"Tidak ada pemakzulan, Pak Prabowo dan Mas Gibran akan menjabat sampai akhir masa jabatan 2029," ujar Dian kepada fajar.co.id, Kamis (3/7/2025).

Mengenai gelombang suara pemakzulan dari Forum Purnawirawan TNI, Dian tidak mau ambil pusing. Sebab, menurutnya itu bagian dari demokrasi.

"Bahwa ada aspirasi misalnya dari Forum Purnawirawan ya biar saja itu mengalir layaknya aspirasi-aspirasi yang lain di negara demokrasi," ucapnya.

Melihat orang-orang yang tergabung dalam Forum Purnawirawan TNI bukan orang sembarangan, Dian menduga bahwa yang menggerakkan mereka kemungkinan sosok yang pernah berkuasa sebelumnya.

"Tapi menariknya, Forum Purnawirawan itu isinya bukan orang sembarangan, mereka orang-orang terhormat, para patriot. Tidak mudah menggerakkan mereka kecuali hanya oleh orang yang pernah memimpin mereka atau atasannya," kunci Dian.

Sebelumnya, pengamat politik, Heru Subagia angkat bicara secara blak-blakan terkait isu tersebut.

Dikatakan Heru, jika memang ada dorongan kuat untuk melengserkan Gibran, maka seharusnya Presiden Prabowo Subianto juga ikut dimakzulkan.

Sebab, menurutnya, pasangan Presiden dan Wakil Presiden adalah satu paket yang dipilih langsung oleh rakyat.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |