Kulit Pisang Raja Ampuh Cegah Penyakit DBD, Berikut Faktanya

5 days ago 14
Pisang Raja

FAJAR.CO.ID, JAKARTA – Pisang raja merupakan salah satu jenis pisang yang berkulit tebal, memiliki ciri khas daging berwarna kuning tua, tanpa biji, dan memiliki rasa serta aroma yang manis.

Buah ini terkenal mengandung karbohidrat, serat, kalium, serta aneka vitamin dan mineral yang baik bagi kesehatan tubuh. Salah satunya ketika terserang penyakit DBD.

Demam Berdarah Dengue (DBD), merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus dengue. penyakit ini ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes aegypti.

Gejala DBD ditandai dengan adanya kondisi demam yang cukup tinggi, kemudian sakit kepala, nyeri pada bagian belakang mata, nyeri lainnya pada bagian ulu hati hingga otot-sendi, mual -muntah, timbulnya ruam setelah demam hari ke-4, adanya bintik-bintik merah pada kulit, mimisan, gusi berdarah, yang paling fatal yaitu gelaja muntah darah, dan terdapat darah dalam feses.

Jika terserang penyakit DBD baiknya segerea ditangani dengan tindakan medis, adapun salah satu buah yang bisa membantu mempercepat proses pemulihan ialah buah pisang raja.

Buah pisang raja merupakan salah satu jenis buah terkenal sangat efektif meningkatkan trombosit dalam tubuh ketika terserang DBD. Dengan mengonsumsi pisang ini juga dapat membantu memperkuat sistem imunitas. Selain itu pisang juga punya kandungan vitamin C tinggi yang akan mempercepat proses pemulihan.

Selain buahnya, ternyata ekstrak kulit pisang bisa digunakan sebagai repelan dan larvasida nyamuk Aedes aegypti yang membawa virus dengue penyebab demam berdarah dengue.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |