
FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer alias Noel didesak mundur dari jabatannya itu.
Hal ini berkaitan dengan janjinya untuk mundur dari jabatannya sebagai wamen karena gagal menyelamatkan 12 ribu karyawan PT Sri Rejeki Isman (SRIL Tbk) atau Sritex, yang resmi tutup permanen.
Terkait hal ini, pegiat media sosial, John Sitorus pun memberikan sorotan tajam ke Presiden Prabowo Subianto.
Melalui cuitan diakun X pribadinya, John Sitorus menyebut Presiden Prabowo punya kesalahan karena tidak mengenal Menterinya.
Hal itu terjadi ke Wamenaker Immanuel Ebenezer yang diharapkan bisa mengurangi pengangguran justru sebaliknya yang terjadi.
“Salah satu kesalahan terbesar Prabowo adalah dia tidak mengenal siapa menteri2nya,” tulisnya dikutip Senin (3/3/2025).
“Urusan ketenagakerjaan diserahkan ke Noel, bukannya mengurangi pengangguran malah nambah pengangguran,” tambahnya.
Ia pun menagih janji Noel yang ingin mundur dari jabatannya. Dan hal tersebut hanyalah kata-kata manis yang keluar dari mulutnya.
John Sitorus menyindir dengan menyebut hadirnya Menteri seperti ini yang merusak citra dari Pemerintahan dan Presiden itu sendiri
“Janji mundur sebagai menteri jika Sritex bangkrut ternyata hanya sekadar lip service semata kepada karyawan Sritex,” sebutnya.
“Menteri-menteri sejenis ini malah hanya akan semakin merusak citra Prabowo ditengah kontroversi ucapan ‘Ndasmu’ yang sangat tidak pantas diucapkan sebagai seorang kepala negara,” paparnya.
Noel diketahui pernah mengatakan lebih baik kehilangan jabatan daripada melihat ribuan karyawan PT Sritex terdampak PHK.
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: