
FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Komedian Mastur baru-baru ini menjadi sorotan usai menegaskan, bahwa dirinya tidak ingin poligami meskipun diizinkan oleh istrinya, Dedeh.
Dalam pengakuannya, ia menyebut memilih setia merupakan hal yang terbaik meskipun rentetan godaan untuk menikah lagi.
Ungkapan ini disampaikan Mastur saat mengisi acara di salah satu statiun televisi pada Rabu, 14 Mei 2025.
"Itu tergantung manusianya, tergantung orangnya. Sudah banyak (godaan), sering," kata Mastur, dikutip Kamis, (15/5/2025).
Selain itu, Mastur selalu meras cukup akan hidupnya yang sekarang, sehingga poligami tidaklah menjadi prioritas baginya.
"Tidak! Saya sudah punya cucu sekarang, sudah tua punya cucu, mau ngapain lagi?" bebernya.
Sebagai istri Mastur, Dedeh mengaku pernah memberi izin kepada sang suami untuk menikah lagi.
Pilihan tersebut, dilayangkan oleh Dedeh karena ia tidak mau jika Mastur melakukan perselingkuhan di belakangnnya.
"Pernah (mengizinkan), daripada main belakang mending bilang langsung," ungkap Dedeh.
Perjalanan bahtera rumah tangga yang mereka lalui, membuat Mastur tidak menyangka dirinya saat ini sudah menjadi seorang kakek.
"Gue punya cucu kayak mimpi, ngerasa kayak nggak punya cucu. Apa benar gue punya cucu? Beda memang rasanya," ungkap Mastur.
Mastur juga mengatakan, bahwa dirinya sangat sayang kepada cucu-cucunya dan sangat posesif kepada mereka.
"Jujur dulu kan pernah gue kayak begitu, mertua gue sayang banget sama cucu, yailah ngapa sih diparanin mulu. Sekarang ngerasain, gue ngerasain seminggu aja (cucu) gak telepon, gue videocall, gue tanyain mulu," pungkasnya
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: