
FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Pegiat media sosial Jhon Sitorus menyoroti dugaan keterlibatan Menteri BUMN Erick Thohir dalam kasus dugaan mega korupsi Pertamina.
Ia menuntut Erick untuk bertanggung jawab secara hukum dan moral atas skandal yang mengguncang perusahaan pelat merah tersebut.
"Erick Thohir harus bertanggungjawab secara hukum dan moral dalam kasus korupsi Pertamina," ujar Jhon di X @JhonSitorus_18 (5/3/2025).
Dikatakan Jhon, sebagai pemimpin BUMN, Erick seharusnya mundur dari jabatannya, bukan justru datang ke Kejaksaan Agung di malam hari.
"Erick Thohir setidaknya harus mundur, bukan malah datang ke Kejaksaan Agung malam-malam," cetusnya.
Tak hanya itu, Jhon juga menyoroti kesibukan Erick yang merangkap berbagai jabatan, termasuk sebagai Ketua PSSI dan Pengawas Danantara.
"Apalagi merangkap jabatan sebagai ketua PSSI dan Pengawas Dununturu. Kurang rakus apa lagi?," tandas loyalis Ahok ini.
Belum lama ini muncul pernyataan Menteri BUMN Erick Thohir yang menegaskan bahwa Kementerian BUMN tidak kecolongan dalam kasus korupsi Pertamina menuai sorotan tajam dari publik.
Seorang netizen dengan akun @arifin34533 menyinggung penegasan Erick Thohir soal Kementerian BUMN yang tidak kecolongan dalam kasus korupsi Pertamina.
Ia mempertanyakan bagaimana mungkin korupsi yang berlangsung selama lima tahun hingga menyebabkan kerugian hampir Rp 1.000 triliun bisa terjadi tanpa dianggap sebagai kelalaian.
"Gue gak paham. 5 tahun dikorupsi hingga rugi hampir 1000 T kalau bukan kecolongan apa dong?," katanya (4/3/2025).
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: