Ketua PBNU Gus Ulil Labeli Penolak Tambang Wahabi, Bachrum Achmadi: Kalau Kritik Pemerintah Dicap Wahabi

1 week ago 21
Ketua PBNU KH Ulil Abshar Abdalla saat berbicara dalam sebuah forum (Foto: Dokumentasi/NU Online/Suwitno).

FAJAR.CO.ID,JAKARTA — Ketua Pengurus Besar Nahdatul Ulama (PBNU) Ulil Abshar Abdalla terus menuai kritik. Setelah melabeli penola tambang Raja Ampat Wahabi.

Salah satunya Pegiat Media Sosial Bachrum Achmadi. Ia membandingkan respons PBNU terhadap ceramah pakai lampu disko.

“Tapi klo ada Gus ceramah pake lampu disko diiringi hingar-bingar musik, itu bukan Wahabi, tapi kearifan lokal,” kata Bachrum dikutip dari unggahannya di X, Kamis (19/6/2025).

Menurut Bachrum, cap Wahabi itu diberikan PBNU kepada pengkritik pemerintah.

“Klo mengkritik pemerintah dicap Wahabi. Cilit mambu!” pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya Ulil Abshar Abdalla atau Gus Ulil menyebut Greenpeace dan Walhi sebagai wahabi lingkungan.

Pernyataan Ulil itu disampaikan melalui unggahan di X. Menanggapi tambang nikel di Raja Ampat.

“Peduli lingkungan, oke. Menjadi wahabi lingkungan jangan. Harus dibedakan antara peduli lingkungan dg menjadi “wahabi lingkungan” yg hanya menggaungkan “wokisme dan alarmisme global” dlm bidang lingkungan. Berbahaya!” tulis Ulil dalam akun X-nya, yang diunggah pada Selasa, 10 Juni 2025.
(Arya/Fajar)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |