Timnas Indonesia Terancam tak Dapat Diperkuat Pemain Abroad yang Diinginkan Shin Tae Yong untuk Piala AFF 2024

11 hours ago 3
Suasana Training Center Timnas Indonesia di Bali. (foto: dok PSSI)

FAJAR.CO.ID,JAKARTA -- Dalam skuad yang diumumkan Shin Tae Yong untuk berlaga di ajang Piala AFF 2024, ada beberapa nama pemain abroad yang dipanggil.

Dari 33 pemain yang mengikut pemusatan latihan (TC) saat ini, ada sekitar tujuh pemain yang berstatus abroad yang dibawah.

Nama-nama seperti Marselino Ferdinan dan Justin Hubner, termasuk Rafael Struick serta Ivar Jenner.

Lalu ada juga, Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan hingga Ronaldo Khwateh yang juga dipanggil berlaga.

Namun, dari nama-nama pemain abroad yang dipanggil itu baru beberapa pemain yang memastikan diri akan bergabung.

Mereka adalah Ronaldo Khwateh yang memang sudah bergabung sejak awal pemusatan latihan atau TC.

Kemudian ada Pratama Arhan dan Marselino Ferdinan yang baru menyusul. Dan Asnawi Mangkualam yang disebut baru akan bergabung 5 Desember.

Melihat situasi ini, pelatih Shin Tae Yong pun meminta pemain-pemain abroad ini bisa memberikan kemampuan terbaiknya di tim.

Mengingat mereka akan menjadi pemain-pemain kunci untuk Timnas Indonesia di ajang ini.

"Marselino dan Asnawi pastinya akan membantu tim. Tetapi dengan kemampuan yang mereka miliki harus tunjukkin 100 persen baru bisa membantu tim," kata Shin Tae Yong usai memimpin laga ujicoba tertutup lawan Bali United, dikutip Rabu (4/12/2024).

Khusus untuk dua pemain Ivar Jenner dan Justin Hubner, STY mengaku belum ada kepastian dari kedua pemain ini.

"Belum ada keputusan apapun," ujarnya.

Adapun ajang Piala AFF 2024 baru akan mulai digelar pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025. Skuat Garuda masuk di Grup B bersama Myanmar, Laos, Vietnam, dan Filipina.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |