Digelar Perdana, Operasi Bibir Sumbing Gratis Berlangsung di RSUP Makassar, Dokter: Kita Menolong dengan Ikhlas

1 day ago 13
IST

FAJAR.CO.ID,MAKASSAR — Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Makassar menggelar Bakti Sosial (Baksos). Kegiatan berlangsung di Lantai 4, Gedung RSUP Makassar, Jalan Metro Tanjung Bunga, Kawasan CPi, Makassar, hari ini, Sabtu (19/4/2025).

Baksos bibir sumbing dan langit-langit itu diikuti 10 peserta. Berasal dari berbagai daerah Seperti Bantaeng, Takalar, Makassar, hingga Nusa Tenggara Timur (NTT).

Direktur Utama RSUP Makassar, dr Andi Saguni mengatakan Baksos demikian pertama kali digelar. Melihat antusias peserta, ke depannya, ia mengaku akan membuat hal serupa.

“Untuk bibir sumbing dan langit-langit ini kegiatan pertama. Kami akan mengadakan lagi operasi serupa, bakti sosial,” kata dr Andi Saguni di RSUP Makassar pagi tadi.

Meski merupakan Baksos, ia bilang kegiatan tersebut melibatkan tenaga media yang andal. Juga fasilitas yang mumpuni.

“Kami di sini ada tim dokter. Ada dokter bedah plastiknya, kemudian anastesinya, dokter anak, inventisif, kemudian rehab anak. Semua tergabung dalam satu tim,” ujarnya.

Ia berharap, Baksos tersebut bisa bermanfaat terhadap masyarakat. Terutama anak yang menjadi peserta operasi.

“Kita tahu bersama, bahwa kegiatan ini sangat menolong anak-anak dengan kelainan bibir sumbing dan langit-langit. Ketika itu tidak dikoreksi, anak-anak dengan penderita tersebut tumbuh dengan tidak percaya diri dengan kelaianan tersebut,” harapnya.

Sementara itu, mewakili Ketua Panitia, dr Muhammad Reno Lingga Riesta Armyfa mengatakan pada awalnya ada 20 pendaftar. Namun yang diterima untuk Baksos kali ini hanya 10 peserta.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |