
FAJAR.CO.ID, JAKARTA – Liburan menjadi hal yang sangat ditunggu-tunggu, untuk liburan pun perlu menyiapkan banyak hal jauh-jauh hari sebelumya. Termasuk tempat yang akan dikunjungi.
Salah satu pilihan yang cocok dijadikan tempat menghabiskan waktu luang ialah museum, museum selain penuh keindahan tentu banyak menyimpan sejarah hingga deretan ilmu didalamnya. Bahkan museum bisa jadi tempat untuk dinikmati bersama pasangan atau keluarga.
Berikut beberapa museum yang memiliki konsep bangunan beserta interior indah dan sangat aestethic di pandang mata:
• Rijksmuseum
Rijksmuseum merupakan salah satu Museum Nasional Belanda yang didedikasikan untuk seni dan sejarah di Amsterdam.
Adapun koleksi Rijksmuseum terdiri dari 1 juta objek yang terbagi dan didedikasikan untuk seni, kerajinan, dan sejarah dari tahun 1200 hingga 2000. Kemudian terdapat sekitar 8.000 benda saat ini dipajang di museum.
Bahkan koleksi yang ada di museum ini berisi lebih dari 2.000 lukisan dari Zaman Keemasan Belanda oleh pelukis terkenal.
Museum ini juga memiliki sebagian kecil koleksi Asia yang dipajang di paviliun Asia dan juga dilengkapi galeri yang siap memanjakan mata.
• Metropolitan museum of art
The Metropolitan Museum of Art atau dikenal dengan The Met merupakan salah satu museum seni di ujung timur Central Park, di New York City, Amerika Serikat. Koleksi tetapnya lebih dari dua juta karya seni, terbagi ke dalam sembilan belas departemen kuratorial.
Museum ini wadah dari karya seni zaman kuno klasik dan Mesir Kuno seperti lukisan dan patung dari hampir semua pelukis terkenal Eropa, hingga sejumlah besar koleksi dari Amerika serta seni modern.
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: