Tips Memilih Makanan dan Minuman Rendah Kalori, Sebagai Menu Sahur dan Buka Puasa

1 month ago 40

FAJAR.CO.ID, JAKARTA – Ramadan adalah momen penting bagi umat Muslim untuk menunaikan ibadah puasa.

Saat berbuka maupun sahur, memilih menu yang tepat sangat krusial untuk mengembalikan energi tanpa memberikan beban berlebih pada tubuh, sehingga kestabilan tetap terjaga, demikian penting memiliki jumlah kalori yang tepat.

Menu yang rendah gula dan kalori tidak hanya membantu menjaga kestabilan kadar gula darah, tetapi juga mendukung kesehatan jangka panjang dengan menghindari asupan kalori berlebih yang dapat menyebabkan penambahan berat badan.

Berikut adalah beberapa ide menu buka puasa yang rendah gula dan kalori, dapat memberikan energi secara seimbang:

  1. Kurma
    Kurma, meskipun mengandung gula alami, 1-2 butir kurma sudah cukup untuk mengembalikan kadar energi dengan cepat. Kurma juga kaya serat dan mineral seperti potassium.
  2. Air Putih untuk mengembalikan cairan tubuh. Alternatif lain adalah air kelapa muda tanpa tambahan gula.
  3. Sup Sayur
    Sup bening yang diisi dengan sayuran segar seperti wortel, bayam, brokoli, dan tomat menyediakan vitamin, mineral, dan serat. Hindari penambahan minyak dan garam yang berlebihan.

Sebagai pelengkap, pilihlah ayam tanpa kulit, ikan, atau sumber protein nabati seperti tahu dan tempe. Pengolahan dengan cara dipanggang atau direbus lebih disarankan agar tetap rendah kalori.

Seperti, hidangan sup sayur bening dengan potongan wortel, bayam, dan tomat.

3.Karbohidrat Kompleks
Nasi Merah atau Quinoa merupakan. sumber karbohidrat kompleks yang melepaskan energi secara perlahan berkat indeks glikemik yang rendah.

Roti Gandum, juga bisa dijadikan alternatif lain yang kaya serat, mendukung pencernaan yang sehat.

  1. Salad Segar
    Campuran Sayuran Selada, timun, paprika, dan tomat dengan tambahan dressing lemon dan sedikit minyak zaitun memberikan nutrisi serta antioksidan untuk melawan radikal bebas.
  2. Minuman Sehat
    Infused Water, air putih yang diberi irisan buah seperti lemon, mentimun, atau strawberry sebagai pengganti minuman manis.

(Besse Arma/Fajar)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |