Sentil Jokowi, Dokter Tifa: Kalau Mau Dimuliakan Jangan Suka Berbohong

14 hours ago 6
dr Tifauzia Tyassuma-Twitter-

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Ahli Epidemiologi sekaligus Pegiat Media Sosial, Dokter Tifauzia Tyassuma kembali respon persoalan dugaan ijazah palsu mantan Presiden Joko Widodo.

Melalui cuitan di media sosial X pribadinya, Dokter Tifa merespon terkait laporan sial fitnah dan pencemaran ijazah palsu.

Ia meminta untuk pihak yang melaporkan terkait hal ini agar memberi pembuktian dengan menunjukkan ijazah asli.

“Melaporkan fitnah dan pencemaran nama baik, karena menuduh Ijazah palsu,” tulisnya dikutip Rabu (7/5/2025).

“Ya buktikan dulu dong, mana ijazahnya, seperti yang selalu Jokowi ya bilang sendiri. Siapa yang mendalilkan, dia yang membuktikan!,” tambahnya.

Dokter Tifa juga merespon terkait Jokowi yang melaporkan langsung hal ini dengan meminta hal yang sama yaitu menunjukkan ijazah aslinya.

“Nah karena Jokowi yang melaporkan kami, maka dia juga yang harus bawa ijazahnya,” jelasnya.

“Sebagai bukti bahwa orang yang dia laporkan memang memfitnah dan mencemarkan nama baik,” tuturnya.

Di sisi lain, Jokowi sendiri dilaporkan di Pegadilan Negeri di Surakarta dan ia tercatat sudah tiga kali mangkir dari sidang.

Dokter Tifa pun mempertanyakan kesanggupan dari Mantan Presiden RI itu untuk membawa ijazah aslinya.

“Sementara di Pengadilan Negeri Surakarta dimana Jokowi dilaporkan oleh M. Taufiq dengan laporan ijazah palsu, sudah tiga kali mangkir dari sidang,” paparnya.

“Nah, kira-kira kalau sidang Jakarta berlangsung, Jokowi sanggup ngga bawa Ijazahnya, untuk membuktikan bahwa kami memfitnah dan karenanya jadi playing victim: dihina hina…direndah rendahkan,” sebutnya.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |