Hadapi Ajang Piala Dunia U-17, Timnas Indonesia U-17 Perlu Tambahan Pemain Diaspora?

5 days ago 14
Skuad Timnas Indonesia saat berlaga pada ajang Piala Asia U-17 2025 di King Abdullah Sports City Hall, Stadium. Foto: Dokumentasi PSSI

FAJAR.CO.ID,JAKARTA -- Setelah dipastikan tersingkir di ajang Piala Asia U-17, Timnas Indonesia U-17 kini mengalihkan fokusnya.

Timnas Indonesia U-17 sudah dinanti oleh turnamen yang lebih bergengsi yaitu ajang Piala Dunia U-17 2025.

Fokus selanjutnya skuad Garuda Muda tentunya menatap ajang Piala Dunia U-17 2025.

Timnas Indonesia U-17 wajib berbenah sebelum ambil bagian di Piala Dunia U-17 2025 Qatar pada 3-27 November 2025.

Sebelum kembali berlaga di ajang ini, pengamat sepak bola Indonesia Mohamad Kusnaeni memberikan saran.

Bung Kus sapaan akrab menyarankan agar skuad asuhan pelatih Nova Arinato ini menambah pemain Diaspora ke dalam kekuatan tim.

"Pertama adalah penguatan tim dengan menambah materi pemain yang punya postur dan kualitas fisik untuk bersaing dengan pemain dari Eropa atau Afrika yang mungkin nanti jadi lawan-lawan kita di fase grup," kata Kusnaeni dikutip dari Antara.

Ia mengakui pemain-pemain yang ada di dalam skuad saat ini sudah mumpuni secara skill dan teknik.

Namun, untuk bersaing di ajang Piala Dunia Timnas Indonesia butuh pemain dengan postur dan kualitas fisik yang lebih dari sekarang.

"Secara skill, pemain yang ada lumayan bagus. Tapi untuk bersaing di Piala Dunia kita juga butuh pemain dengan postur dan kualitas fisik yang lebih tinggi," ujarnya

Ia menambahkan pemain diaspora menjadi bagian terpenting demi skuad Garuda Muda.

Serta tidak lupa mencari bibit-bibit yang berkompetisi di Elite Pro Academy maupun kompetisi Liga Indonesia.

"Coach Nova perlu mencari tambahan pemain dengan kualitas seperti itu. Entah dari kompetisi EPA (Elite Pro Academy), Liga 1, 2, 3, 4 atau diaspora," tuturnya.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Rakyat news| | | |